KARYA ILMIAH PELUANG BISNIS
“BISNIS PULSA ELEKTRIK”
Disusun Oleh
Nama : SIDIQ PRASETYO NUGROHO
NPM : 15.11.8775
Kelas : S1 TEKNIK INFORMATIKA - 05
STMIK AMIKOM YOGYAKARTA
TAHUN AKADEMIK 2016/2017
Jl. Ring Road Utara Condong Catur, Depok, Sleman, Yogyakarta
Telp. (0274) 884 201-204, Fax. (0274) 884 208
================================================================
ABSTRAK
Siapa sih yang tidak punya handphone? hampir semua orang memiliki handphone. Bahkan anak SD pun sudah tidak asing lagi dengan handphone. Dan semua handphone tersebut tidak ada artinya kalau tidak ada pulsanya. Oleh karena hampir setiap orang memiliki handphone, maka tidak perlu diragukan lagi, mereka semua membutuhkan pulsa. Dan ini merupakan suatu peluang bisnis yang sangat-sangat-sangat menjanjikan dan nyata! Tidak terbayang betapa besarnya masyarakat Indonesia membelanjakan uang mereka hanya untuk membeli pulsa. Dari segi prospek jangka panjang, bisnis pulsa handphone ini tidak ada matinya dan tidak terpengaruh oleh trend ataupun jangka waktu. Selama orang masih memakai handphone, selama itu pula bisnis ini ada. Malah pengguna handphone dari hari ke hari semakin bertambah, seiring keluarnya produk-produk handphone terbaru. Hal inilah yang bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan keuntungan yang lumayan bagi Anda. Dengan adanya penelitian ini semoga bermanfaat bagi pembaca yang berminat membuka usaha pulsa elektrik sebagai peluang usaha yang bisa mendatangkan banyak pemasukan.
ISI
Usaha jual pulsa merupakan salah satu jenis usaha yang tidak memerlukan modal besar atau bahkan bisa tanpa modal asalkan kita tahu bagaimana memulainya. Seperti yang kita tahu dijaman era modern seperti saat ini pulsa merupakan salah satu komoditi unggulan yang hampir mengalahkan kebutuhan pokok manusia. Kini setiap bulan orang pasti membeli pulsa secara continue untuk mendukung kehidupan mereka baik itu pebisnis, pengusaha, pembeli maupun siapa saja yang membutuhkan koneksi handphone. Hal ini yang menjadikan peluang usaha pulsa akan selalu menjanjikan bagi siapa saja yang ingin menjalani usaha sampingan maupun usaha bisnis utama
Memulai bisnis pulsa elektrik maupun non elektrik harus dipikirkan secara matang karena memang bisnis ini dapat di kategorikan dalam bisnis yang menjanjikan keuntungan kecil namun bisa menjadi besar kalau perputaran modal kita lebih cepat. Sudah menjadi rahasia umum kalau bisnis pulsa keuntungannya hanya sekitar 1000 sampai 2000 rupiah per transaksi namun hal ini bisa menjadi skala besar kalau anda sudah menjadi distributor pulsa elektrik, maupun agen utama dan penjualan pulsa anda kuantitasnya banyak. Usaha ini bisa dijalankan oleh siapa saja karena untuk bisnis jual pulsa kita hanya memerlukan sedikit keahlihan.
Sebenarnya ada 2 cara berbisnis pulsa elektrik ini, yakni:
1. Secara Online
2. Secara Off-line
Secara Online yakni melalui Web Replika Anda.
a. Komisi rekruitment:
Berbisnis pulsa elektrik secara online dilakukan untuk merekrut sub-dealer dan agen dari berbagai daerah di Indonesia
b. Komisi transaksi:
Sebagai "Dealer" OperatorPulsa.net, Anda diperbolehkan untuk merekrut "Sub-Dealer" sebanyak-banyaknya dari seluruh wilayah di Indonesia
Secara Off-line yakni melalui penjualan langsung ke konsumen. Caranya bisa dengan 2 cara yakni:
1. Menjual pulsa kepada lingkungan sosial seperti keluarga, kerabat, teman, tetangga dan kenalan lainnya. Rata-rata hasil penjualan pulsa cara ini tidak terlalu besar namun cukup lumayan sekedar menutupi biaya sewa kontrakan, bayar tagihan listrik, telpon dan cicilan motor.
2. Menjual pulsa dengan cara lebih profesional, yakni membuka kios ponsel ataupun konter hp. Ini baru inti dari bisnis pulsa elektrik yang sangat menjanjikan. Disini Anda menempatkan diri Anda sebagai seorang pengusaha, bukan kerja sambilan ataupun sampingan lagi. Kemajuan bisnis Anda, Anda sendiri yang tentukan. Begitu juga pendapatan yang ingin Anda hasilkan, mau 3 jt per bulan, mau 13 juta per bulan atau 30 juta per bulan, semuanya bisa diraih. Kuncinya hanya satu, Anda harus gigih, pantang menyerah dan tetap focus membesarkan bisnis Anda ini. Tidak semua hal dapat saya deskripsikan dengan sempurna dalam karya tulis ini, saran dan kritik dari pembaca saya harapkan demi kesempurnaan karya ilmiah di masa mendatang, sehingga karya tulis berikutnya dapat diselesaikan dengan hasil yang lebih baik.
Refrensi :